Lulusannya memiliki kompetensi sebagai akunting yang profesional. Program studi ini menerapkan mata kuliah unggulan sesuai dengan kebutuhan industri, seperti: akuntansi keuangan, akuntansi biaya, sistem akuntansi, akuntansi manajemen, auditing, perpajakan, penganggaran, bahasa Inggris, komputer akuntansi, dan manajemen, sehingga mampu membuat anggaran perusahaan, menghitung biaya produksi dan harga pokok penjualan, membuat laporan keuangan, dan sebagai asisten auditor di instansi pemerintah maupun swasta.
